LinkAja Kenalkan Jajaran Top Manajemen dan Siap Hadirkan Terobosan Baru


rsz_img_20190704_134553_hdr-min

(Dari kiri ke kanan) Danu Wicaksana, Chief Excecutive Officer (CEO), Edward Kilian Suwignyo, Chief Marketing Officer (CMO), Haryati Lawidjaja, Chief Operating Officer (COO), Arman Hazairin, Chief Technology Officer (CTO) saat menjawab pertanyaan awak media hari ini, Kamis (04/06/2019) di kantor LinkAja, Enegy Building, Lantai 21, SCBD, Jakarta

Jakarta, KlikDirektori.com | LinkAja resmi diluncurkan pada Minggu, 30 Juni 2019 oleh Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Rini Soemarno, LinkAja kini siap menjangkau masyarakat Indonesia hingga ke berbagai pelosok. Sebagai teknologi finansial yang bertujuan membantu meningkatkan inklusi keuangan di Indonesia, LinkAja tentu memiliki sumber daya manusia dengan potensi terbaik. Jajaran top management yang merupakan tombak kepemimpinan tentu saja berperan penting, telebih untuk mengatasi tantangan utama teknologi finansial: membiasakan masyarakat Indonesia untuk melakukan pembayaran elektronik.

Dalam kesempatan istimewa di kantor pusat LinkAja, jajaran top management LinkAja berbagi mengenai visi, misi dan keunikan brand ini, potensi cashless society tanah air yang sangat menjanjikan serta keunikan LinkAja yang siap membantu percepatan terwujudnya kemudahan transaksi keuangan bagi seluruh lapisan masyarakat.

KLIK ➡ ….. ⚫ ADVERTISE YOUR BUSINESS: Your Customers are looking for You online ………. ⚫ ONLINE SHOPPING: Best Sellers, Best Offers, Best Prices, Best Choices ………. ⚫ ONLINE BOOKING: Cheap Flights/Hotels/Homes/Rooms/Tickets ………. ⚫ WONDERFUL INDONESIA: The 10 Destinations and Others ………. ⚫ FINANCIAL SERVICES: Banking, Financing, Investing, Insurance, P2P Lending ………. ⚫ LIST YOUR PROPERTY: Buy | Sell | Rent ……….

Selain Danu Wicaksana yang berperan sebagai Chief Excecutive Officer LinkAja, hadir beberapa nama lainnya yang tentunya tidak kalah berperan dalam mengembangkan LinkAja untuk menjadi teknologi finansial kebanggaan bangsa.

Jajaran top management LinkAja lainnya antara lain;

– Edward Kilian Suwignyo, Chief Marketing Officer (CMO)

– Arman Hazairin, Chief Technology Officer (CTO)

– Haryati Lawidjaja, Chief Operating Officer (COO)

Dikenalkannya jajaran top management LinkAja kepada publik diharapkan dapat menambah kepercayaan publik terhadap kualitas LinkAja sebagai teknologi finansial hasil dari sinergi perusahaan-perusahaan BUMN. Memiliki sumber daya manusia yang berpengalaman, LinkAja optimistis dapat menghadirkan terobosan bagi masyarakat Indonesia untuk terbiasa melakukan transaksi secara elektronik dan memahami pentingnya kemudahan akses ke beragam layanan keuangan.

LinkAja Merupakan uang elektronik nasional kebanggaan Indonesia berbasis server yang merupakan produk andalan dari PT Fintek Karya Nusantara (Finarya) dan telah terdaftar di Bank Indonesia. Berdasarkan Surat Izin Bank Indonesia Nomor 21/65/DKSP/Srt/B yang dikeluarkan pada tanggal 21 Februari 2019, Finarya secara resmi telah mendapat Iisensi/izin dari Bank Indonesia sebagai Perusahaan Penerbit Uang Elektronik dan Penyelenggara Layanan Keuangan Digital Badan Hukum.

Finarya merupakan anak usaha yang dibentuk dari semangat sinergi nasional PT Telekomunikasi Selular (Telkomsel) dan tujuh Badan Usaha Milik Negara (BUMN), yaitu PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk, PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk, PT Bank Mandiri (Persero) Tbk, PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk, PT Pertamina (Persero), PT Asuransi Jiwasraya (Persero), dan PT Danareksa (Persero) yang berdiri pada tanggal 21 Januari 2019.

Didukung oleh Telkomsel selaku operator selular terbesar di Indonesia dan jaringan besar Himpunan Bank Milik Negara (Himbara) dengan ratusan ribu titik akses transaksi keuangan, keberadaan Finarya sebagai platform sistem pembayaran produk-produk BUMN akan membantu mendorong ekosistem transaksi keuangan non-tunai dan inklusi keuangan yang holistik di Indonesia, dengan fokus pada kebutuhan pembayaran mendasar seluruh kalangan masyarakat Indonesia. (pr)

Baca pula: Kumpulan Berita & Info Terkini