Jakarta, KlikDirektori.com | VIU, layanan video OTT terkemuka, menandatangani nota kesepahaman (MOU) dengan Institut Kesenian Jakarta (IKJ), sekolah film dan seni tertua di Indonesia. Kolaborasi ini menunjukkan komitmen terhadap kesamaan visi antara Viu dan IKJ yang bertujuan untuk memajukan industri perfilman Indonesia. Kerjasama mencakup sejumlah program inisiatif Viu Indonesia, termasuk Viu Pitching Forum) dan Viu Shorts!.
Nota kesepahaman (MOU) antara Viu dan IKJ meliputi: Kesempatan bagi siswa IKJ untuk bekerja magang dalam proses produksi Viu Originals. Kesempatan bagi Tim pengajar IKJ untuk memberikan kontribusi sebagai salah satu mentor di program Viu Shorts!, sebuah lokakarya film untuk remaja sekolah menengah atas di kota-kota kabupaten dan kotamadya di seluruh Indonesia. Kesempatan bagi Tim pengajar IKJ untuk memberikan kontribusi sebagai salah satu juri dan mentor dalam program Viu Pitching Forum 2019, sebuah program fasilitasi untuk mengembangkan dan membiayai ide cerita untuk film dan film seri oleh pembuat film Indonesia, untuk diproduksi sebagai Viu Originals.